..

..

SENI UKIR TORAJA

Seni Ukir Toraja adalah salah satu jenis seni ukir yang tergolong Klasik. Keberadaannya sudah ratusan tahun yang lalu. Ini terbukti dengan ditemukannya pada dinding-dinding Rumah Tongkonan yang umunya sudah ratusan tahun. Selain itu juga dapat kita temukan pada peti jenasah Erong. 

Jenis ukiran Toraja jumlahnya lumayan banyak. Setiap jenis masing-masing memiliki nama dan makna sendiri-sendiri. Penempatan Ukiran pada Rumah Tongkonan dan pada peti jenasah Erong tidak boleh sembarangan. Ukiran ditempatkan sesuai dengan status sosial dan jenis kelamin seseorang.

Peralatan ukir yang dibutuhkan adalah pisau dan satu alat lagi yang disebut dalam bahasa Toraja yakni : sussu'. Sussu' ini hampir mirip pahat ukir dari Jepara. Namun jenisnya tidak sebanyak jenis pahat ukir Jepara.


0 Response to "SENI UKIR TORAJA"